Srikandi Pemuda Pancasila Unit Kerja Pondok Aren Gelar Halal Bihalal, Ini Pesan Ketua PAC PP Pondok Aren

Srikandi Pemuda Pancasila Unit Kerja Pondok Aren Gelar Halal Bihalal, Ini Pesan Ketua PAC PP Pondok Aren

Smallest Font
Largest Font

Suaraharian.net,Tangsel

Srikandi Pemuda Pancasila (PP) Unit Kerja Pondok Aren Kota Tangerang Selatan memanfaatkan momen lebaran dengan menggelar acara halal bihalal di Situ Parigi Kecamatan Pondok Aren, Rabu (24/04/2024).

Turut hadir dalam acara tersebut Ketua PAC Pemuda Pancasila (PP) Pondok Aren H. Bolo, Penasehat Pemuda Pancasila (PP) PAC Pondok Aren Syahwani atau biasa disapa Baba Wani Ameng, Bendahara MPC Pemuda Pancasila (PP) Evi, Serta Jajaran Ranting PP Se-Kecamatan Pondok Aren.

Ketua Srikandi PP Unit Kerja Pondok Aren Kiki mengatakan, kegiatan halal bihalal Srikandi Pemuda Pancasila (PP) Unit Kerja Pondok Aren ini bertujuan untuk menjalin rasa kebersamaan dan kekompakan sesama Srikandi Pemuda Pancasila Unit Kerja Pondok Aren Kota Tangerang Selatan.

"Dimomen Idul Fitri ini, atas nama pribadi keluarga dan segenap keluarga besar Srikandi Pemuda Pancasila (PP) Unit Kerja Pondok Aren menyampaikan minal aidzin walfaizin, mohon maaf lahir dan batin. Mudah-mudahan kedepannya Srikandi PP Unit Kerja Pondok Aren semakin kompak, semakin maju, dan semakin jaya. "Ujar Kiki.

Sementara itu, Ketua Pemuda Pancasila (PP) PAC Pondok Aren H. Bolo mengatakan, selain membentuk kekompakan satu komando sesama anggota Pemuda Pancasila Se-Kecamatan Pondok Aren, halal bihalal yang di gelar oleh Srikandi PP Unit Kerja Pondok Aren ini menjadi starter point bagi keluarga besar Pemuda Pancasila (PP) PAC Pondok Aren Kota Tangerang Selatan.

"Melalui kegiatan ini, Pemuda Pancasila (PP) PAC Pondok aren Kota Tangerang Selatan, diharapkan semakin solid, dan bersinergi serta mampu menjalankan amanah dalam berorganisasi dengan semangat kebersamaan dan kekompakan seluruh Srikandi PP Unit Kerja Pondok Aren, mampu menghadapi rintangan apapun serta melahirkan program yang mampu membuat Srikandi PP Unit Kerja Pondok Aren tetap menjadi yang terbaik. "Tutur H. Bolo.

Diakhir acara halal bihalal secara bersamaan dengan hari lahir Ketua PAC PP Pondok Aren H. Bolo seluruh Srikandi beserta Para Ranting PAC PP memberikan ucapan selamat ulang tahun dan memberikan kejutan kue ulang tahun.(Yun/Red)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author