Hadiri Gebyar Pembukaan Lomba Kompetensi Siswa Tingkat SMP, Ini Kata Pilar
Suaraharian.net,Tangsel
Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan memberikan masukan dan suportnya seputar pendidikan, dalam acara yang dihadirinya, di Gebyar Pembukaan Lomba Kompetensi Siswa Tingkat SMP, bertempat halaman SMPN 14 Tangsel, Kamis (30/5/24).
Dalam sambutannya ia menyampaikan, berbicara majunya seseorang tidak terlepas dari kompetisi, apa bila mereka tidak ikut berkompetisi, sangat sulit untuk mencapai kemajuan, karena kompetisi bisa menghadirkan motivasi, oleh karena itu kompetisi harus diciptakan sejak usia dini. Sejak SD, bahkan sejak TK.
"Terkait lomba kompetensi, tentu anak lainnya juga perlu kita dorong, agar potensi yang dimiliki anak tersebut bisa muncul pada dirinya.
"Kita bisa lihat anak-anak tadi, nyanyinya bagus sekali, narinya bagus sekali. Saat ini memang perlu kita buka wawasan dan pikiran bahwa, mata pelajaran hal yang penting, tapi bukan satu-satunya atau segalanya.
"Mereka punya kompetensi dibidangnya masing-masing. Ada dibidang Sains, ada dibidang teknologi, sebagian ada yang menjadi konten kreator, ada juga yang jago dibidang olahraga.
"Biarkanlah mereka menentukan masa depan mereka sendiri, kita yang membimbingnya," terang Pilar.
Pilar menambahkan, dengan adanya kompetisi anak akan termotivasi, sehingga bakat anak yang terpendam jadi muncul sesuai bidangnya. Dan kami sangat mengapresiasi acara ini.
"Buat anak-anak yang lain saya harap bisa lebih semangat lagi untuk berkompetisi satu sama lain.
Ditempat yang sama Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Tangsel Deden Deni mengatakan, acara hari ini merupakan tahun pertama kita gabungkan empat kegiatan yakni, O2SN, FLS2N, OSN dan GSI. Tujuannya untuk lebih memeriahkan lomba-lomba yang melibatkan siswa-siswi supaya lebih termotivasi.
"Dilomba-lomba diadakan, kita lihat naluri bersaingnya tinggi, tapi yang positif.
Lebih lanjut Deden menuturkan, kegiatan ini rutin kita laksanakan setiap tahun, harapannya tidak hanya selesai disini dan bukan sekedar menggugurkan kewajiban.
"Setelah ini kami mengajak teman-teman guru untuk mendampingi, menggali, mengembangkan, potensi anak-anak. Kita juga melibatkan instansi terkait lainnya supaya bisa sampai ke titik prestasi paling tinggi," kata Deden.
Sementara itu, Kepala Seksi (Kasi) SMP Dindikbud Tangsel M. Nur menjelaskan, diacara Gebyar hari ini adalah, kegiatan minat kreatifitas kompetensi siswa baik sekolah negeri dan swasta dilingkup pendidikan kota Tangsel.
"OSN sudah kita laksanakan dimasing-masing sekolah, FLS2N kemarin juga sudah kita laksanakan. Untuk O2SN rencananya di tanggal 8 juni 2024, dan GSI pada tanggal 20 juni 2024," jelasnya.(Agred)